PHINTAS Daily Report 7 September 2021
View PDF
07 Sep 2021

DOMESTIC MARKET

REVIEW IHSG [Resistance : 6150] [Pivot : 6130] [Support : 6100]

Mempertimbangkan arahan positif dari mayoritas indeks di Eropa (6/9) dan Wall Street Futures yang dibuka positif (6/9), IHSG diperkirakan menguat terbatas dalam rentang 6100-6150 pada perdagangan Selasa (7/9). Secara teknikal, proyeksi ini didasari terbentuknya pola doji pada perdagangan Senin (6/9) dan keberadaan strong resistance di 6150. Dari dalam negeri, Pemerintah Indonesia memperpanjang pemberlakuan PPKM hingga 13 September 2021. Dalam perpanjangan PPKM kali ini, kembali terdapat sejumlah pelonggaran, salah satunya penyesuaian waktu makan di dalam pusat perbelanjaan menjadi 60 menit dengan kapasitas 50%. Selain itu, Pemerintah juga berencana melakukan uji coba pembukaan 20 tempat wisata di kota dengan status Level 3, dengan menerapkan protokol kesehatan ketat dan implementasi aplikasi PeduliLindungi. Meski demikian, optimisme tersebut dibayangi proyeksi perlambatan pertumbuhan nilai ekspor dan impor Tiongkok di Agustus 2021. Mengingat Tiongkok merupakan salah satu mitra dagang terbesar Indonesia. Saham-saham yang dapat diperhatikan pada perdagangan Selasa (7/9), meliputi JSMR, PGAS, WSKT, ADHI, ACES, RALS dan CARE.


PHINTRACO SEKURITAS

The East Tower 16th Floor

Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung Kav. E3.2 No. 1

Mega Kuningan, Jakarta 12950

P.  +6221 2555 6111

F.  +6221 2555 6138

W. www.phintracosekuritas.com